Tangkuban Perahu

Siapa sih yang tak kenal dengan destinasi wisata Gunung Tangkuban Perahu?

Jika kamu sedang berlibur di daerah Bandung, maka tak akan lengkap rasanya kalau tak ke sini, guys.

Pemandangannya yang cetar, bahkan sampai menghipnotis turis asing untuk mengunjunginya.

Nah, seperti apa sih keindahan alam Gunung Tangkuban Perahu ini?

Biar tidak penasaran, yuk kita bedah bareng lewat ulasan lengkap di bawah ini.

Check it out!

Sekilas Tentang Tangkuban Perahu

tangkuban perahu jenis cerita
Image source: www.sifathlist.com

Gunung Tangkuban Perahu merupakan salah satu dari banyak tujuan wisata terkenal di daerah Lembang.

Berada sekitar 20 km dari utara Kota Bandung, gunung setinggi 2.084 meter di atas permukaan laut (mdpl) ini menyimpan daya tarik sendiri untuk para wisatawan.

Saat siang hari, suhu udara di sekitar gunung bisa mencapai 17 derajat celcius, sementara saat malam suhunya bisa menembus angka 2 derajat celcius.

Sampai saat ini, status gunung yang lekat dengan dongeng Sangkuriang ini masih berupa gunung berapi aktif, yang selalu diawasi kondisinya oleh Badan Direktorat Vulkanologi Indonesia.

Wisata Tangkuban Perahu

Lokasi

Alamat & Google Maps

Lokasi wisata Gunung Tangkuban Perahu ada di alamat Jl. Raya Tangkuban Perahu, Cikahuripan, Lembang, Bandung, Jawa Barat.

Nah, biar kunjunganmu makin mudah, ikuti saja jalur perjalanannya via Google Map di atas.

Rute

tangkuban perahu is one of indonesia's most famous
Image source: www.wisataoke.com

Akses transportasi menuju destinasi wisata Gunung Tangkuban Perahu bisa ditempuh dengan kendaraan pribadi maupun angkutan umum lho, guys.

Selama menempuh perjalanan sekitar 20 km dari Bandung, kamu bakal disuguhi pemandangan hutan pinus dan kebun teh yang terbentang luas.

Nah, saat mengendarai mobil sendiri, kamu bisa mengikuti jalur berikut ini, ya.

Via pintu keluar Tol Pasteur

  • Tol Pasteur – Jl. Dr. Djunjunan – Pasir Kaliki – Sukajadi – Setia Budi – Lembang – Gunung Tangkuban Perahu

Via pintu keluar Tol Padalarang

  • Tol Padalarang – Cimahi – Jl. Kolonel Masturi – Lembang – Gunung Tangkuban Perahu

Sementara, kalau kamu mau backpacker menggunakan akses angkutan umum, kamu bisa menempuh perjalanan dengan rute berikut. ya, guys.

Via Terminal Leuwi Panjang

  • Terminal Leuwi Panjang, Bandung – Naik busa jurusan Bandung-Indramayu – Turun di pertigaan gerbang Gunung Tangkuban Perahu

Via Stasiun Hall

  • Stasiun Hall, Bandung – Naik angkot jurusan Hall-Lembang – Turun perempatan Lembang-Maribaya – Naik angkot jurusan Cikole – Turun di pinggir kawah Gunung Tangkuban Perahu

Jam Operasional

tangkuban perahu geothermal
Image source: www.blog.tripcetera.com

Obyek wisata Gunung Tangkuban Perahu bisa kamu masuki saat jam buka pukul 08.00 WIB dan ditutup pada jam 17.00 WIB.

Harga Tiket Masuk (HTM)

ke tangkuban perahu naik apa
Image source: www.rumahnandra.wordpress.com

Nah, kalau kamu ingin masuk ke area wisata Gunung Tangkuban Perahu, ada dana retribusi yang mesti kamu bayar, guys.

Harga tiket masuk wisata ini dibedakan berdasarkan kategorinya masing-masing.

Weekdays

  • Wisatwan lokal: Rp. 25.000,-
  • Wisatwan asing: Rp. 200.000,-
  • Parkir sepeda: Rp. 7.000,-
  • Parkir kendaraan roda 2 (motor): Rp. 12.000,-
  • Parkir kendaraan roda 4 (mobil): Rp. 25.000,-
  • Parkir kendaraan roda 6 (bus): Rp. 110.000,-
  • Foto pre-wedding: Rp. 500.000,-
  • Shooting video perusahaan/pribadi: Rp. 800.000,-
  • Shooting komersial: Rp. 2.000.000,-

Weekend

  • Wisatwan lokal: Rp. 30.000,-
  • Wisatwan asing: Rp. 300.000,-
  • Parkir sepeda: Rp. 10.000,-
  • Parkir kendaraan roda 2 (motor): Rp. 12.000,-
  • Parkir kendaraan roda 4 (mobil): Rp. 35.000,-
  • Parkir kendaraan roda 6 (bus): Rp. 150.000,-
  • Foto pre-wedding: Rp. 500.000,-
  • Shooting video perusahaan/pribadi: Rp. 800.000,-
  • Shooting komersial: Rp. 2.000.000,-

Spot Wisata

1. Kawah Ratu

g tangkuban perahu meletus
Image source: www.wisataoke.com

Nah, ini dia guys, kawah terbesar dan tercantik di Tangkuban Perahu.

Saat kemari, pengunjung dilarang untuk menuruni area kawah, sebab gas belarang yang ditimbulkannya masih bersifat racun dan berbahaya.

Karena itulah, area ini dipasangi pagar pembatas dari kayu dei menjaga keselamatan para wisatawan.

Nah, dari atas, kamu bisa melihat kecantikan kawah ini lho, dengan tanah putih nya yang dikelilingi batuan berwarna kuning.

2. Kawah Domas

jl tangkuban perahu pemalang
Image source: www.dolanyok.com

Meskipun tak seramai Kawah Ratu, di Kawah Domas ada pengalaman seru yang hanya bisa kamu dapatkan di sini, lho.

Sebab, di area ini terdapat sumber mata air panas yang dipercaya bisa mengobati penyakit kulit.

Jadi, kamu bisa merasakan wahana celup kaki langsung di sumbernya, guys.

Selain itu, kamu bisa merebus telur langsung dari kawah tersebut, wow!

3. Kawah Upas

tangkuban perahu inggris
Image source: www.wisataoke.com

Kalau di sini, suasananya cukup sepi karena trek nya yang terjal dan berpasir.

Selain itu, kawah ini juga lebih kecil ukurannya dengan kedalaman yang lebih dangkal.

Tapi, yang tak boleh dilewatkan dari area ini, kamu bisa menikmati hamparan kebun teh yang memukau, termasuk juga hutan dan lembah beserta pohon kayu nya yang telah mati.

Nah, kamu hanya perlu trekking selama 45 menit ya, untuk mencapai kawah yang lokasinya sekitar 1 km dari Kawah Ratu ini.

4. Mata Air Cikahuripan

tangkuban perahu jakarta
Image source: www.seruji.co.id

Destinasi ini lokasinya agak masuk ke dalam hutan, sehingga kamu perlu berjalan kaki beberapa ratus meter terlebih dahulu dari Kawah Upas.

Sumber air di sini dipercaya punya khasiat khusus, sehingga yang mengunjunginya pun terkadang punya niatan khusus.

Konon, di tempat inilah Dayang Sumbi dulunya mandi dan membersihkan diri.

Aktifitas Seru

1. Berburu Sunrise

g tangkuban perahu erupsi
Image source: www.twitter.com

Nah, kalau kamu mau berburu sunrise di area Gunung Tangkuban Perahu, spot terbaik ada di Kawah Upas ya, guys.

Cahaya pagi yang terlihat muncul di balik gunung menjulang, tentu akan jadi pemandangan luar biasa untuk disaksikan.

Jadi, sebaiknya Kwah Upas ini jadi lokasi pertama yang kamu kunjungi ya, sebelum pergi ke kawah yang lain.

2. Menikmati Perkebunan Teh dan Hutan

tangkuban perahu harga tiket masuk
Image source: www.gramho.com

Selama perjalanan ke Kawah Upas, kamu bisa menikmati perkebunan teh yang hijau dan asri, lho.

Ada juga hutan dengan pepohonan yang uik khas pegunungan vulkanik, mulai dari hutan Montane, Ericaceous, Dipterokarp Atas dan hutan gunung.

So, jangan lupa ambil gambar dan foto juga ya selama di area ini dan upload di Instagram, guys.

3. Merebus Telur di Kawah Domas

tangkuban perahu htm
Image source: www.pinterest.com

kawah DOmas merupakan satu-satunya kawah yang bisa dituruni.

Kamu bisa duduk santi di dasarnya, sembari merendam kaki dengan air hangatnya.

Uniknya, kamu juga bisa merebus telur selama 10 menit lho di Kawah Domas ini.

Sebab, suhu airnya bervariasi, dari 35 derajat celcius sampai 100 derajat celcius.

4. Menyewa Kuda

ke tangkuban perahu keluar tol mana
Image source: www.berbagiceritasaya.wordpress.com

Jika kamu serasa capek karena jalan trekkingnya cukup panjang, kamu bisa menyewa kuda untuk ditunggangi.

Jangan khawatir deh kalau kamu tak pandai menunggang kuda, sebab pawangnya akan ikut menuntun lho sehingga kamu akan aman.

Menyusuri kawasan Tangkuban Perahu memang sangat mempesona, jadi sayang kalau kamu tak mengunjungi semua spot nya.

5. Wisata Kuliner

tangkuban perahu harga masuk
Image source: www.cavinteo.blogspot.com

Setelah seharin berkeliling kawasan wisata yang begitu luas, sekarang saatnya kamu incip-incip kuliner lokal.

Ada ketan bakar yang dimasak secara tradisional, yang aromanya begitu harum luar biasa dirasa.

Biar makin lengkap, nikmati juga segelas susu hangat yang bisa menghangatkan tubuhmu ya, guys.

Atau, kalau mau menikmati minuman khas Sunda, ada Bandrek juga lho yang mesti dicoba.

Buat cemilan, ada Tahu Susu yang rasanya tak kalah nikmat, serta Oncom Raos yang dibuat dari olahan fermentasi kacang.

6. Belanja Cinderamata

ke tangkuban perahu naik kereta
Image source: www.aartigarde.com

Pusat perbelanjaan oleh-oleh khas wisata Gunung Tangkuban Perahu berada di dekat Kawah Ratu.

Di sini banyak kios yang menjajakan beragam cinderamata, mulai dari kaos, topi, kalung, boneka, gelang tangan, kalung, dan sebagainya.

Pulang dari berlibur rasanya tak lengkap bukan kalau tak ada buah tangannya?

Hotel / Penginapan

jl. tangkuban perahu km.8 cikole lembang-bandung barat
Image source: www.travelingkuy.com

Ada banyak villa yang tersedia di dekat kawasan wisata Gunung Tangkuban Perahu.

Ini tak lepas dari fakta, Lembang merupakan salah satu wilayah yang memiliki destinasi terbaik dalam lingkup wisata Bandung.

Makanya, kamu tinggal pilih saja penginapan mana yang akan dipilih menyesuaikan kantongmu.

Jangan khawatir soal biaya, sebab harganya dipatok mulai Rp. 200.000,- saja lho, guys.

Fasilitas

jl tangkuban perahu malang
Image source: www.twitter.com

Nah, untuk menunjang kebutuhan para pengunjung, pengelola sudah menyiapkan fasilitas umum yang memadai, guys.

Sehingga diharapkan, wisatawan akan jadi betah dan memberi kesan yang baik selama berlibur di sini.

Berikut fasilitas yang tersedia di kawasan object wisata Gunung Tangkuban perahu.

  • Pusat informasi
  • Pos keamanan
  • Parkir luas dan aman
  • Mushola
  • Toilet
  • Warung makan dan minum
  • Pusat oleh-oleh/cinderamata

Tips

tangkuban perahu gambar
Image source: www.blog.tripcetera.com

Biar liburanmua jadi asyik dan seru, ada baiknya kamu memperhatikan tips wisata berikut ini ya, guys. 

  • Sewa guide jika budget mu ada lebih, sebab daerah Lembang banyak memiliki potensi wisata untuk jalan-jalan seru.
  • Bawa jaket/sweater, sebab udara malamnya luar biasa dingin.
  • Pakai sepatu boot, karena jalanan di pegunungan ini cukup terjal dan berkapur.
  • Pakai masker wajah, sebab beberapa spot di sini masih tercium aroma gas belerang yang menyengat.
  • Pakai kacamata, karena udara sekitar yang kadang berdebu.

Fakta Unik

1. Bantuk Perahu

tangkuban perahu kisah
Image source: www.allinbandung.com

Bentuk gunung yang menyerupai perahu terbailik dalam Legenda Sangkuriang hanya bisa dilihat dari sisi selatan saja guys, yakni dari arah Lembang.

Nah, wujud ini bisa dilihat demikian adanya karena dua kawahnya terletak berdampingan di sisi barat dan timur.

Artinya, kalau dilihat dari arah timur dan barat, bentuk perahu tersebut tidak akan kelihatan, melainkan hanya terlihat dari arah selatan saja.

2. Tempat Para Dewa

tangkuban perahu gunung mati
Image source: www.tripzilla.id

Nah, kepercayaan lain yang melekat dari keberadaan gunung ini adalah statusnya yang dianggap sebagai tempat para dewa.

Secara estimologis, perahu atau parahu, merujuk pada kata “para” yang artinya banyak dan kata “hu” yang berarti dewa atau kebaikan.

Lambat laun, lokasi wisata ini pun tak pernah sepi pengunjung dan banyak warga yang mengadu nasib berprofesi sebagai pedagang di sana.

3. Memiliki 9 Kawah

tangkuban perahu gunung
Image source: www.pinterest.com

Sebetulnya, Gunung Tangkuban Perahu punya 9 kawah lho guys, yakni Kawah Ratu, Domas, Upas, Jurig, Baru, Badak, Siluman, Jurian, dan Pangguyungan Badak.

Namun, yang banyak dikenal hanya 3 kawah saja, yaitu Kawah Ratu, Upas, dan Domas, karena ukurannya yang besar.

Sejak tahun 1975, Kawah Ratu dan Kawah Upas dlarang untuk dituruni karena munculnya gas beracun.

4. Punya Riwayat Letusan Purba

tangkuban perahu gempa hebat
Image source: www.tripzilla.id

Berdasarkan penelitian geologi, Tangkuban Perahu Mount memiliki sejarah meletus hebat sekitar 40.000 tahun yang silam.

Aliran lavanya saja, berhasil menutup daerah seluas 189 kilometer persegi, dengan ketinggian 10 meter.

Fakta ini masih tersimpan apik buktinya di Kampung Andir, Desa Gudang Kahuripan yang berlokasi 7,5 km dari Tangkubanperahu, yang endapan awan panasnya mencapai lebih dari 10 meter.

5. Memasok 60% Air untuk Cekungan Bandung

jl tangkuban perahu mojosongo
Image source: www.steller.co

Fakta yang tak boleh dikesampingkan saat ini adalah Tangkuban Perahu ni ternyata memasok sekitar 60% sumber air bagi cekungan Bandung.

Apabila terjadi kerusakan pada wisata ini, tentu ini akan menjadi ancaman serius untuk warga Bandung.

Sehingga, taman wisata yang juga berfungsi ekonomis, ekologis, dan etnologis ini wajib dijaga kelestariannya oleh warga setempat, termasuk juga para wisatawan.

6. Kekayaan Flora dan Fauna

ke tangkuban perahu naik angkot
Image source: www.flickr.com

Keindahan destinasi wisata ini ternyata menyimpan harta karun flora dan satwa yang tiada duanya.

Beberapa tumbuhan khas Sunda, seperti Pohon Lemo untuk mengusir serangga dan ular, tanaman Pupas (Schima Wallichii), dan 12 jenis pakis hidup di kawasan ini.

Satwa seperti Macan Kumbang, Macan Tutul, serta Elang Jawa juga memiliki habitat di sekitar wisata Gunung Tangkuban Perahu.

7. Dekat dengan Lokasi Wisata Lain

tangkuban perahu jam tutup
Image source: www.erikacheesybeasy.blogspot.com

Karena letak nya di daerah Lembang, ada banyak destinasi wisata yang bisa kamu kunjungi lho di sekitar Gunung Tangkuban Perahu.

Di antaranya adalah Hutan Jayagiri, gedung Peneropongan Bintang Boscha, serta Taman Wisata Alam Maribaya.

Wah, seru juga ya berwisata dan berlibur di daerah Lembang, Bandung, Jawa Barat.

Legenda (Cerita Rakyat)

tangkuban perahu juli 2019
Image source: www.500px.com

Cerita rakyat asal mula Gunung Tangkuban Perahu erat kaitannya dengan tokoh yang bernama Sangkuriang dan ibunya, Dayang Sumbi.

Lelaki kecil itu terpisah dengan Dayang Sumbi saat ibunya itu sedang membersihkan diri di sungai.

Keduanya dipertemukan lagi setelah Sangkuriang beranjak dewasa.

Sayangnya, Sangkuriang sudah tak mengenali lagi ibunya, di mana saat itu Dayang Sumbi masih terlihat awet muda dan memiliki paras yang cantik.

Sangkuriang pun jatuh hati kepada Dayang Sumbi, dan bahkan ingin menikahinya.

Kemudian, dengan tidak sengaja, tanda lahir di kepala Sangkuriang terlihat oleh Dayang Sumbi dan ia pun tersadar bahwa anak muda itu merupakan anak semata wayangnya yang lama menghilang.

Sangkuriang malah bersikap keras kepala dan tidak percaya dengan apa yang diceritakan Dayang Sumbi.

Karena mentok, Dayang Sumbi pun mengajukan satu syarat kepada Sangkuriang jika ia bersikeras ingin menikahinya.

Sangkuriang diminta untuk membuat sebuah perahu dalam waktu satu malam saja, dan ia pun menyanggupinya.

Ternyata, dalam semalam saja Sangkuriang benar hampir menyeleseikan perahunya itu.

Melihat fakta ini, Dayang Sumbi tidak mau tinggal diam dan berusaha untuk menggagalkannya.

Dengan bergegas, Dayang Sumbi membawa secarik kain putih yang diberi penerangan, agar ayam-ayam mengira matahari sudah terbit,

Usahanya ini pun berhasil, di mana ayam-ayam saling berkokok bersahutan.

Melihat kenyataan ini, rasa kesal menyelimuti hati Sangkuriang.

Karena begitu marah, kapal yang belum jadi itu akhirnya ditendangnya hingga terbalik menjadi sebuah gunung.

Nah, beginilah asal usul cerita singkat terbentuknya Gunung Tangkuban Perahu.

Foto lainnya:

ke tangkuban perahu dengan angkutan umum
Image source: www.hala-holiday.com
tangkuban perahu kalebu jenis cerita
Image source: www.travelingkuy.com
tangkuban perahu harga
Image source: www.flickr.com
ke tangkuban perahu
Image source: www.skfight.blogspot.com
ok google tangkuban perahu
Image source: www.pikdo.biz
tangkuban perahu korban
Image source: www.gramho.com
tangkuban perahu kembali erupsi
Image source: www.trip.com
tangkuban perahu kalebu jenis cerita rakyat
Image source: www.emypluss.blogspot.com
tangkuban perahu kabupaten mana
Image source: www.steller.co
ke tangkuban perahu naik mobil
Image source: www.ayosemarang.com
ke tangkuban perahu naik motor
Image source: www.abazmlg1.wordpress.com
jl tangkuban perahu pekanbaru
Image source: www.twitter.com
jl tangkuban perahu bandar lampung
Image source: www.gunungbagging.com
jl tangkuban perahu
Image source: www.steller.co
tangkuban perahu jalan raya tangkuban perahu cicadas kabupaten subang jawa barat
Image source: www.pinterest.ch
tangkuban perahu jaman dulu
Image source: www.pokli.com
tangkuban perahu jam buka
Image source: www.jabar.antaranews.com
tangkuban perahu jawa barat
Image source: www.travsharing.com
tangkuban perahu info
Image source: www.sifathlist.com
tangkuban perahu is the name of
Image source: www.steemit.com
tangkuban perahu is
Image source: www.wisataoke.com
tangkuban perahu ke kawah putih
Image source: www.happysparrow.com.sg
jl tangkuban perahu surabaya
Image source: www.jawapos.com
tangkuban perahu gempa
Image source: www.1001malam.com
tangkuban perahu in english
Image source: www.marion-trip.blogspot.com
tangkuban perahu hotel
Image source: www.klook.com
tangkuban perahu healthcare
Image source: www.abcnews.go.com
tangkuban perahu gunung aktif
Image source: www.piknikdong.com
tangkuban perahu hari ini
Image source: www.wallpaperflare.com
tangkuban perahu harga tiket
Image source: www.steemkr.com
what is tangkuban perahu
Image source: www.mondasiregar.wordpress.com
berita g tangkuban perahu
Image source: www.gramho.com
gunung tangkuban perahu
Image source: www.commons.wikimedia.org
g tangkuban parahu hari ini
Image source: www.trover.com
tangkuban perahu kawah putih
Image source: www.au.trip.com

Nah, itu tadi guys, pesona Tangkuban Perahu yang indahnya melegenda.

Gimana, kapan nih liburan kemari?

Anas Fauzi

Hallo! Saya adalah seorang engineer. Selain menyukai dunia blogging, saya juga senang membaca dan menanam.

Update : [modified_date] - Published : [publish_date]

Tinggalkan komentar