Makanan Sugar Glider

Siapa yang tidak suka memiliki binatang peliharaan yang lucu, mungil dan berbulu?

Sugar glider merupakan salah satu pilihan populer yang bisa dijadikan sebagai hewan peliharaan yang sangat eksotis.

Tercetus beberapa pertanyaan perihal hewan ini, seperti apa makanan Sugar Glider?

Bagaimana cara memberi makan hewan kecil ini dengan baik dan benar? Makanan apa saja yang boleh diberikan?

Dan berbagai macam pertanyaan lainnya.

Di alam liar, berbagai macam jenis makanan sugar glider sangat mudah untuk mereka peroleh.

Mereka biasa memakan apa saja yang mereka temui seperti serangga, sayuran, buah, getah pohon, nektar, dan honeydew (produk ekskresi serangga pemakan nektar).

Mereka juga akan memakan telur burung, kadal, burung kecil, dan mangsa kecil lainnya.

Makanan Sugar Glider Peliharaan

makanan sugar glider
Sumber: needpix.com

Berbeda dengan hidup di hutan maupun perkebunan, makanan sugar glider peliharaan sangat perlu diperhatikan.

Oleh sebab itu, kita perlu tahu makanan apa saja yang baik dan tidak untuk diberikan pada mereka.

Agar kebutuhan gizinya maksimal, maka pemberian makananan harus disesuaikan dengan umur dan aktivitas hariannya.

Hewan mungil ini sangat aktif terbang maupun berpindah-pindah dari dahan pohon ke pohon lainnya.

Mereka memiliki metabolisme tubuh yang cukup tinggi dikarenakan lebih sering mengkonsumsi makanan yang mengandung protein tinggi dan kalsium yang cukup.

Namun, mereka cukup rentan terkena penyakit tulang apabila rasio kalsium dan fosfor tidak tepat dalam kandungan makanannya.

Si mungil yang masih keluarga dekat dengan kangguru ini dikenal dengan sifat pembosan dan pemilih dalam hal makanan.

Tetapi dengan cara mencoba menerapkan variasi makanan yang berbeda-beda, kita dapat mengatasi sifat ‘bosan’ mereka, serta dapat memaksimalkan dari segi nutrisi, vitamin dan mineralnya.

Berikut berbagai macam jenis makanan Sugar Glider Anakan/Bayi (Joey) dan makanan Sugar Glider dewasa:

A. Anakan/Bayi (Joey)

makanan sugar glider selain bubur bayi
Sumber: rageshare.com

Sugar glider joey yang berusia dibawah 6 minggu (1 bulan, 2 minggu), atau sudah tidak lagi berada di dalam kantung induknya yang dikenal dengan istilah OOP (Out Of Pouch), dapat diberi makanan berupa susu formula sebagai pengganti susu ASI induknya ataupun pemberian makanan menggunakan jarum suntik.

Untuk makanan sugar glider anakan yang berusia 6 hingga 8 minggu (kurang lebih 2 bulan) dapat diberi makanan yang lunak dari buah-buahan dan sayuran.

Setelah joey lebih dari 8 minggu (diatas umur 2 bulan) OOP, mereka sudah bisa diberi potongan kecil buah-buahan dan sayuran serta serangga kecil.

Sering-seringlah menawarkan ulat kecil beberapa hari dalam seminggu sampai joey belajar bagaimana memakannya tanpa kesulitan.

Cara membuat makanan sugar glider dengan resep sederhana sangatlah mudah, cukup dengan bahan-bahan seperti madu, telur rebus, air hangat, sereal bayi protein tinggi yang sudah dihaluskan, dan jus apel murni (bukan jus kemasan).

Haluskan telur rebus, kemudian tambahkan campuran air hangat, madu, jus apel murni dan bubuk vitamin secara bertahap.

Dan terakhir campur dalam sereal bayi protein tinggi, aduk sampai rata dan simpan ke dalam lemari pendingin sampai disajikan.

Bayi sugar glider harus diberikan berbagai jenis makanan untuk mendapatkan kebutuhan nutrisi yang benar.

Sekitar 25% dari makanannya harus terdiri dari buah-buahan dan sayuran, dan 75% lainnya dari makanan berbasis protein yang biasa terdapat di bubur bayi berprotein tinggi.

Dan yang tidak kalah penting yaitu air segar harus tetap tersedia setiap saat.

B. Dewasa

makanan sugar glider classic grey
Sumber: pinterest.com

Secara umum, sugar glider memang membutuhkan diet harian yang mencakup buah-buahan segar, sayuran, dan serangga kecil.

Eksistensi perencanaan diet makanan yang kerap diterapkan pada hewan berkantung ini pada usia dewasa seperti Leadbetters, HPW, dan BML, telah digantikan oleh makanan pelet yang lebih bergizi seimbang, dan tidak rumit yang dirancang khusus untuk para Sugar Glider.

Dua makanan Sugar Glider Online yang paling umum dijual berupa pelet dan adalah Glide-R-Chow (Makanan Pemenang Penghargaan Glider Food) dan NutriMax.

Diet sehat Sugar glider umur dewasa ataupun sugar glider yang sedang hamil harus terdiri dari 75% makanan pelet, 25% buah ataupun sayuran segar dan tambahan multivitamin yang berbasis kalsium.

Dua multivitamin yang paling umum adalah Glide-A-Mins (Sugar Glider Multivitamin) dan VitaMax.

Berikut, 18 makanan sugar glider yang sangat baik untuk kesehatannya:

1. Apel

makanan yang baik untuk sugar glider
Sumber: pixabay.com

Nutrisi yang terkandung dalam buah apel seperti vitamin C, air, karbohidrat, vitamin A vitamin K, vitamin B1 dan Vitamin B6 merupakan nutrisi yang sangat menyehatkan dan menguntungkan bagi tubuh sugar glider.

Selain hampir tidak mengandung lemak dan rendah kalori, buah apel juga kaya akan antioksidan dan serat.

Sedangkan tekstur buah yang agak keras sangat baik untuk merangsang pertumbuhan gigi hewan terbang ini.

Pemberian makan buah apel ini bisa 2 kali dalam seminggu dan dapat disajikan dalam potongan kecil-kecil maupun dihaluskan tanpa perlu dikupas kulitnya.

2. Anggur

cara memberi makan sugar glider anakan
Sumber: pinterest.com

Buah anggur mengandung nutrisi yang lengkap seperti protein, Vitamin A,Vitamin B Kompleks, Vitamin C, Vitamin D, Vitamin E, Vitamin K, Kalsium, dan juga zat besi yang membuat buah ini sangat menyehatkan untuk Sugar Glider.

Buah ini bisa disajikan dalam potongan kecil (bebas biji), ataupun menyajikannya secara utuh di wadah makan atau menggantung di bagian atas kandangnya.

Penyajiannya cukup 1 kali dalam seminggu, dikarenakan buah anggur mengandung kurang lebih sekitar 3% Fosfor.

3. Melon

makanan sugar glider joey umur 1 bulan
Sumber: web.500px.com

Buah melon mengandung nutrisi yang cukup lengkap diantaranya karbohidrat, protein sebanyak 1,5%, Vitamin A, Vitamin B6, Vitamin C, Vitamin E, Vitamin K, kalsium serta kalium sangat baik untuk kesehatan Sugar Glider.

Tekstur buah yang lembut juga sangat mempermudah saat dikunyah, sehingga dapat mengurangi resiko tersedak.

Dapat disajikan berupa potongan kecil-kecil maupun dihaluskan. Pemberiannya bisa 3 kali dalam seminggu.

4. Alpukat

makanan sugar glider agar obesitas
Sumber: twitter.com

Nutrisi pada buah alpukat cukup lengkap, terdiri dari protein, karbohidrat, air 73%, gula, serat, Vitamin A, Vitamin C, Vitamin D, Vitamin E, Vitamin K, Vitamin B kompleks, Kalsium dan zat besi, yang sangat baik untuk memelihara kesehatan Sugar Glider.

Pemberian makanan buah alpukat cukup 1 kali dalam seminggu dikarenakan kandungan lemak dan fosfor cukup tinggi.

5. Pir

makanan sugar glider agar cepat gemuk
Sumber: pinterest.com

Buah berair ini sangat baik untuk dikonsumsi oleh Sugar Glider, dikarenakan kandungan airnya cukup banyak dapat mengurangi resiko dehidrasi.

Selain itu, kandungan berupa Vitamin A, Vitamin E, Vitamin K, dan zat besi juga membantu dalam menjaga kesehatannya.

Penyajiannya dapat dilakukan 1 kali dalam seminggu dalam bentuk potongan kecil-kecil.

6. Pisang

makanan sugar glider 2 bulan
Sumber: pinterest.com

Buah pisang termasuk buah yang cukup lengkap kandungan nutrisinya untuk kesehatan Sugar Glider.

Kandungan Zat besi serta kalsium dalam pisang sangat bagus untuk kesehatan tulangnya.

Selain kandungan Karbohidrat, Vitamin A, Vitamin B, Vitamin C, buah pisang juga mengandung protein yang cukup tinggi yang sangat membantu asupan gizi harian.

Penyajian Pisang bisa dalam keadaan utuh maupun yang sudah dipotong kecil-kecil ataupun dibuat puree (dihaluskan) dan bisa diberikan 2 kali dalam seminggu.

7. Pepaya

cara memberi makanan sugar glider
Sumber: aminoapps.com

Tidak hanya mengandung Vitamin C yang cukup tinggi, buah pepaya juga mengandung protein, serat, karbohidrat, Vitamin A, Vitamin B1, Vitamin B3, Vitamin B5, Vitamin E, Vitamin K dan Kalsium.

Kandungan tersebut niscaya mampu memenuhi takaran gizi harian dan menjaga kesehatan Sugar Glider.

Penyajiannya bisa dalam keadaan yang sudah dipotong kecil-kecil ataupun di buat puree (dihaluskan) dan bisa diberikan 2 kali dalam seminggu.

8. Semangka

makanan sugar glider umur 5 bulan
Sumber: honestlyyum.com

Semangka merupakan buah yang mengandung sekitar 91% air dan 6% gula.

Tidak hanya itu, semangka juga mengandung beberapa macam vitamin termasuk vitamin A, Vitamin B1, Vitamin B6, dan Vitamin C.

Meskipun tidak banyak mengandung Kalsium, buah semangka sangat rendah lemak, sangat baik untuk kesehatan Sugar Glider.

Penyajiannya bisa dalam keadaan yang sudah dipotong kecil-kecil ataupun di buat puree (dihaluskan) dan bisa diberikan 1 kali dalam seminggu.

9. Madu

makanan sugar glider umur 3 bulan
Sumber: vidostube.online

Madu merupakan makanan alami di alam liar yang paling digemari oleh Sugar Glider.

Madu memiliki rasa manis yang berbeda dikarenakan mengandung fruktosa dan glukosa, yang ternyata kandungannya lebih baik daripada gula.

Kandungan kalori gula mampu menyerap lemak, sehingga sangat baik untuk menekan resiko kegemukan pada Sugar Glider.

Penyajian madu, bisa dicampur dengan makanan pelet, puree buah, ataupun bisa disajikan ke dalam wadah kecil.

10. Kubis

cara membuat makanan sugar glider
Sumber: creativportal.ru

Kubis atau kol memiliki kandungan seperti Vitamin B6, Vitamin C, Vitamin K yang mampu menjaga kesehatan dan daya tahan tubuh si Sugar Glider.

Kubis juga menyumbang segudang nutrisi penting yang sangat baik untuk Sugar Glider.

Terbukti dalam 100 gram kubis segar, terdapat 51 kalori energi, 8 gram karbohidrat, 2,5 gram protein, 3,4 gram serat, dan 100 miligram kalsium.

Dengan berbagai vitamin seperti Vitamin B1, Vitamin B2, dan Vitamin C.

Kubis bisa disajikan berupa potongan memanjang seperti stik maupun satu lembar utuh dan bisa diberikan 2 kali dalam seminggu.

11. Wortel

makanan sugar glider agar cepat gemuk
Sumber: thepetsavvy.com

Satu buah wortel utuh mengandung air dan karbohidrat yang cukup banyak.

Meskipun kandungan proteinnya sedikit, wortel kaya akan vitamin, seperti Vitamin A, Vitamin B, Vitamin C, Vitamin E, serta Vitamin K dan kandungan Kalsium berkisar kurang lebih 3%.

Kandungan Vitamin A tersebut sangat baik untuk menghindari resiko kebutaan pada mata Sugar Glider.

Penyajian wortel mentah segar bisa berupa potongan bundar tipis, ataupun bisa berupa potongan memanjang seperti stik. Pemberian wortel bisa 2 kali dalam seminggu.

12. Ubi Jalar

makanan sugar glider agar cepat hamil
Sumber: freepik.com

Sama halnya seperti wortel, kandungan pada ubi jalar didominasi oleh Vitamin A dan air sehingga baik untuk kesehatan mata dan kekebalan tubuh sugar glider.

Kandungan penting lainnya pada ubi jalar dalam sajian 100 gramnya yaitu, protein sekitar 1,6 gram, gula sekitar 4,2 gram, Vitamin B1 7%, Vitamin B2 5%, Vitamin B3 4%, Vitamin B5 16%, Vitamin B6 14%, Vitamin B9 3%, Vitamin E 2%, Kalsium 3%, dan Kalium 9%.

Penyajian ubi mentah dan segar bisa berupa potongan kecil memanjang seperti stik.

Pemberian ubi bisa 2 kali dalam seminggu.

13. Brokoli

makanan yang disukai sugar glider
Sumber: cakapcakap.com

Sayur Brokoli mengandung gizi yang sangat tinggi yang baik bagi kesehatan tubuh Sugar Glider.

Kandungan gizi pada setiap 100 gram sayur brokoli sangat melimpah seperti karbohidrat 6,6 gram, protein 2,8 gram, gula 1,7 gram, serat 1,7 gram, Vitamin A sekitar 3%, Vitamin B1 6%, Vitamin B2 9%, Vitamin B3 4%, Vitamin B5 11%, Vitamin B6 13%, Vitamin B9 16%, Vitamin C 99%, Vitamin E 5%, Vitamin K 85%, dan Kalsium 5%.

Kandungan Kalsium dan Vitamin K, dapat mencegah kerusakan tulang serta kandungan serat, magnesium dan vitamin dapat membantu memperlancar sistem pencernaannya.

Penyajian Brokoli dalam keadaan mentah harus dicuci dengan sangat bersih dan dapat diberikan dalam potongan-potongan kecil, dapat diberikan 1 kali dalam seminggu.

14. Jagung

makanan untuk hewan sugar glider
Sumber: streetsmartkitchen.com

Jagung tergolong dalam tanaman biji-bijian yang kerap dimakan Sugar Glider ketika hidup di perkebunan.

Rasa yang manis dan cukup banyak mengandung air membuatnya sangat digemari.

Kandungan nutrisinya tergolong melimpah seperti protein sebanyak 3,4 gram, Gula 4,5 gram, Serat 2,4 gram, Vitamin B1 8%, Vitamin B2 4%, Vitamin B3 11%, Vitamin B5 16%, Vitamin B6 11%, Vitamin B9 6%, dan Vitamin C 6% sangat baik untuk menjaga kesehatan dan asupan gizi harian Sugar glider.

Namun, jangan terlalu sering menyajikan jagung pada Sugar glider, karena kandungan Fosfornya cukup tinggi yaitu sekitar 11% dalam setiap 100 gram jagung.

Cukup 1 kali seminggu dengan porsi sekitar 5-10 biji jagung.

15. Telur Rebus

makanan sugar glider joey usia 2 bulan
Sumber: papillesetpupilles.fr

Telur rebus adalah sumber protein tinggi yang sangat baik, padat akan gizi, sangat mudah dikonsumsi sehingga dapat membuat Sugar Glider cepat gemuk.

Satu buah telur rebus utuh mengandung 6 gram protein dan 9 asam amino penting.

Kandungan gizinya cukup lengkap diantaranya karbohidrat, kalsium, fosfor, Vitamin A, dan Vitamin B.

Penyajiannya cukup mudah, setengah butir maupun satu butir utuh telur rebus yang sudah dikupas dan dipotong kecil, bisa juga dihaluskan untuk dicampur dengan makanan pelet ataupun sereal protein tinggi.

16. Ulat Hongkong (Mealworm)

makanan sugar glider hamil
Sumber: pinterest.com

Ulat hongkong (mealworm) merupakan salah satu jenis ulat yang sangat disukai oleh Sugar Glider.

Ulat hongkong mengandung protein yang cukup tinggi untuk memenuhi kebutuhan gizi hewan mungil berkantung ini.

Pilihlah ulat hongkong yang berkualitas dan bersih.

Jangan memberikan ulat hongkong secara berlebihan karena kandungan lemak yang cukup tinggi pada ulat hongkong dapat menimbulkan kegemukan pada Sugar Glider.

Cukup memberikan 5-10 ekor ulat Hongkong yang masih hidup untuk Sugar Glider dewasa, sedangkan 1-5 ekor untuk anak Sugar Glider umur 2-3 bulan dengan pemberian sebanyak 3 kali dalam seminggu.

17. Jangkrik

makanan sugar glider dewasa
Sumber: youtube.com

Di hutan maupun di perkebunan, jangkrik merupakan santapan yang paling diincar oleh Sugar Glider.

Dalam 100 gram jangkrik terdapat kandungan protein sangat tinggi sekitar 12,9 gram.

Pilihlah jangkrik yang berkualitas dan bersih, Anda bisa membelinya di tempat penjualan pakan burung.

Pemberiannya cukup 5-10 ekor jangkrik yang masih hidup, dengan pemberian sebanyak 4 kali dalam seminggu.

18. Belalang

makanan sugar glider alami
Sumber: pixy.org

Belalang juga merupakan makanan yang digemari oleh Sugar Glider.

Kandungan gizinya berupa protein, vitamin, asam lemak esensial dan mineral.

Satu ekor belalang yang masih hidup terdapat protein sekitar 20%, Vitamin A sekitar 30%, kalsium dan zat besi.

Hal Penting dalam Pemberian Makanan pada Sugar Glider

apa makanan favorit sugar glider
Sumber: pinterest.com

Memastikan kandungan nutrisi pada makanan sugar glider merupakan hal yang sangat penting untuk mencegah penyakit yang mungkin timbul sebagai akibat dari pemberian makanan yang tidak tepat.

Malnutrisi yang disebabkan oleh kekurangan kalsium, protein, dan kurangnya pemberian buah-buahan dan sayuran segar dapat menyebabkan kondisi seperti Sugar Glider yang lemah, tidak aktif, tremor (gemetaran), kelumpuhan kaki belakang, atau kehilangan fungsi anggota badan bagian belakang serta sejumlah masalah perkembangan, dari kekurangan gizi, dan kekurangan vitamin.

Semua masalah tersebut dapat dicegah jika Anda tahu cara memberi makan sugar glider dengan benar.

Hal-hal yang harus diperhatikan adalah;

    1. Kualitas air minum harus bersih dan selalu tersedia di kandang,
    2. Jangan pernah menambahkan suplemen vitamin ke dalam air minum,
    3. Pemberian protein dan kalsium yang cukup dengan berbagai buah dan sayuran segar,
    4. Makanan pokok berkualitas tinggi selalu tersedia di kandang setiap saat,
    5. Makan buah dan sayuran segar di malam hari dan bersihkan remahan makanan di kandang pada pagi hari,
    6. Hindari bahan pengawet dan pestisida dalam makanan Sugar Glider,
    7. Hindari lemak berlebih dalam makanan,
    8. Hindari makanan yang mengandung kafein seperti teh, kopi dan coklat,
    9. Perhatikan rasio kalsium dan fosfor pada nutrisi makanan Sugar Glider,
    10. Pastikan Serangga kecil untuk makanan sugar glider dalam keadaan bersih (terhindar dari pestisida).

Nah, setelah mengetahui berbagai jenis makanan untuk Sugar glider yang baik bagi kesehatannya maupun dari segi nutrisi, kamu bisa memvariasikan berbagai jenis makanannya agar tidak monoton. Selamat mencoba.

Dela Ernia

Wanita Pecinta Senja, Pantai, Kopi dan Buku. Selain Aktif dalam menulis artikel, saya juga menulis puisi. Selamat Membaca ❤.

Update : [modified_date] - Published : [publish_date]

Satu pemikiran pada “Makanan Sugar Glider”

Tinggalkan komentar